Just take Your Time Here

Ads Top

outbrain

Tips Proteksi Windows XP Tanpa Antivirus

Windows XP adalah system operasi besutan Microsoft yang paling popular bagi pengguna komputer di dunia. Jutaan orang memakai mengenal system ini dengan baik dan menggunakannya dalam aktivitas mereka dalam pekerjaan dan keseharian.

Tidak seperti sistem operasi terbaru windows 7, XP memiliki banyak celah yang rentan dengan penyusupan kode-kode jahat/virus yang bisa mengeksploitasi data pengguna maupun mengacak-acak system secara keseluruhan. Banyak orang menyiasati hal tersebut dengan memasang antivirus sebagai perlindungan terhadap system yang mereka miliki, namun ada cara mudah yang setidaknya bisa mencegah penyusupan virus kedalam komputer bersistem windows XP ataupun windows 2000, dan akan saya bagikan sedikit caranya dibawah nanti.

Sebenarnya kebanyakan virus memasuki dan merubah registry windows melalui fasilitas yang disediakan oleh windows sendiri, fitur yang menjadi akses masuknya antara lain melalui fitur autoru, start up dan first boot pada windows. Salah satu cara sederhana menonaktifkan autorun, terutama saat memasukkan cd program ataupun flashdisk dan semacamnya adalah dengan menekan tombol shift sebelum media tersebut dimasukkan/dicolokkan kedalam komputer, tekan terus tombol shift sampai media yang dipasang dikenali oleh windows (biasanya terlihat di pojok kanan bawah ada indikatornya).

Selain itu ada cara lagi yang bisa mencegah dan memproteksi komputer anda, berikut urutan-urutan yang harus dilakukan ;

1.Buka Control Panel (Start > Run > control).

2.Buka fasilitas Administrative Tools.

3.Buka Local Security Policy.

4.Pada Software Restriction Policies, klik kanan pilih Create New Policies.

5.Pilih Additional Rules.

6.Tambahkan Rules baru dengan klik kanan pada tab bagian kanan lalu pilih New Path Rule.

7.Pada form yang telah tersedia masukkan path yang biasa gunakan untuk flashdisk (misalnya F:\, G:\, H:\ atau yang lainnya tergantung computer anda) lalu Ok.

8.(langkah ini optional –boleh dilakukan jika anda sudah mengerti maksud dari tindakan ini-) kemudian tambahkan beberapa path/folder lain yang berisi file execute yang tidak kita inginkan untuk dieksekusi/dijalankan.

9.Selesai.

Untuk mengujinya, coba jalankan sebuah file .exe dari path yang sudah didaftarkan tadi. (jika langkah-langkahnya sudah benar, seharusnya file tersebut tidak akan bisa dieksekusi lagi dan pasti akan keluar pesan bahwa file tersebut tidak diijinkan untuk aktif oleh System Administrator).
Tips Proteksi Windows XP Tanpa Antivirus Tips Proteksi Windows XP Tanpa Antivirus Reviewed by Dany on October 05, 2011 Rating: 5

No comments

Ads